Thursday, August 21, 2008

Days accidents


Kecelakaan tak mengenal waktu, kapan aja bisa terjadi. Ada banyak mitos mengenai penanganan kecelakaan, seperti mengoles pasta gigi di luka bakar. Apa bener tu?

Mungkin ada baiknya kita meluangkan waktu sejenak untuk mencermati penanganan yang tepat untuk berbagai macam kecelakaan..

1. Luka bakar
Berat ringannya luka bakar tergantung pada kedalaman luka dan luas bagian tubuh yang terkena.Pertama, segera lepas baju dan perhiasan yang menutup kulit korban yang terbakar. Bila tergolong ringan, segera siram luka dg air dinginyg mengalir, minimal 10menit. keringkan dg hati2 dg kain bersih, beri antiseptik, tutup dg kasa steril.
Bila luka lumayan parah, mengenai alat kelamin at banyak bagian tubuh, maka pertama, baringkan tubuh korban diatas karpet at kain. Hindari sentuhan langsung dg lantai. Bila melepuh, jgn dipecahkan.
Tutupi hati2 dg kain yg tdk berbulu. Bila kena wajah, tutupi dg sarung bantal yg dilubangi dibagian mata, hidung dan mulut. Bila kena mata, bilas dg air dingin selama 10menit. Lalu tutup dg kain steril. Kemudian bawa segera ke rumah sakit/dokter.

2. Kesetrum
Bila anak kita kesetrum/tersengat listrik, jangan langsung spontan menarik korban.
Pertama, dengan menggunakan alas kaki dari karet dan kering, periksa apakah masih ada aliran yang menghubungkan korban dg sumber listrik. Bila masih, putuskan dulu aliran listrik dg menekan tombol off di pusat listrik setempat. Lepaskan kabel dari stop kontak dg menggunakan tongkat kayu, kursi plastik, keset karet, buku atau gulungan majalah/koran.

3. Luka dalam/terbuka
Luka atau trauma bisa digolongkan dalam 2 jenis. Pertama luka dalam atau memar. Kedua luka gores atau terbuka. Sobekan pada kulit mungkin mencederai jaringan kulit dibawahnya shgg terjadi pendarahan. Pertama, cuci tangan bersih2. lalu bersihkan luka dg air mengalir. Keringkan dg tisu atau kain bersih. Hentikan pendarahan dengan cara menekan permukaan luka dg kain kasa beberapa menit. Oleskan antiseptik. Luka kecil sebaiknya dibiarkan terbuka, sedang luka besar sebaiknya ditutup dg perban.

(majalah femina2008)

Days accidents